Mungkin banyak yang belum familiar dengan yang namanya produk mineral sunscreen atau physical sunscreen, ia adalah produk tabir surya yang terbaik untuk memberikan perlindungan pada kulit. Walaupun terkadang mineral sunscreen meninggalkan white cast setelah digunakan. Tetapi berbicara formula, produk ini sangat baik untuk mereka yang memiliki kulit sensitif.
Tabir surya berbahan dasar mineral sangat baik untuk melindungi kulit dari bahaya sinar UVA dan UVB karena sudah mendukung broad spectrum. Mineral sunscreen adalah pilihan terbaik untuk mereka yang memiliki kulit berjerawat. Yang membedakan mineral sunscreen/physical sunscreen dengan chemical suncscreen adalah terletak pada formulanya.
Sunscreen berbahan dasar kimia memiliki waktu antara 15 hingga 20 menit untuk dapat menyesuaikan dengan kulit serta melindunginya, berbeda dengan mineral sunscreen akan melindungi kulit setelah Anda mengaplikasikannya. Banyak sekali produk mineral sunscreen yang sudah beredar dari brand terbaik Korea.
Perlu Anda ketahui, produk mineral sunscreen terbaik akan menggunakan beberapa bahan aktif seperti zinc oxide atau titanium dioxide. Kedua kandungan mineral tersebut sudah mendapat lampu hijau dari FDA. Kandungan tersebut sangat efektif untuk melindungi kulit dan aman untuk digunakan setiap hari.
Contents
- Chemical Sunscreen vs Mineral Sunscreen
- Sinar UVA vs UVB
- Asa Usul Label PA+++
- Apa itu Broad Spectrum?
- Apa Yang Harus Diketahui Dalam Memilih Tabir Surya?
- Mineral Sunscreen Korea Yang Terbaik
- 1. Benton Mineral Sun Stick SPF 50+/PA++++
- 2. Cell Fusion C Laser Sunscreen 100 SPF 50+/PA+++
- 3. Thank You Farmer Safe Sun Fluid AGE 0880 SPF 50/PA+++
- 4. Suntique I’m Pure Cica Suncream SPF 50/PA+++
- 5. Papa Recipe Honey Moist Sun Essence SPF 50+/PA+++
- 6. Etude House Sunprise Mild Airy Finish Sun Milk SPF 50+/PA+++
- 7. Make Prem UV UV defense Me Blue Sun Cream SPF 50+/PA++++
- 8. Labno Cicaloe Relief Sun Milk SPF 50+/PA++++
- 9. Dr. G Green Mild Up Sun SPF 50+/PA++++
- 10. Cocokind Daily SPF Sunscreen
- Kesimpulan
Chemical Sunscreen vs Mineral Sunscreen
Mungkin banyak yang penasaran dan bertanya-tanya, lebih baik menggunakan chemical sunscreen atau mineral sunscreen? Anda beberapa perbedaan yang ditawarkan dari masing-masing jenis sunscreen tersebut. Salah satu perbedaannya adalah, chemical sunscreen dan mineral sunscreen memiliki cara kerja yang berbeda.
Chemical sunscreen akan bekerja dengan cara menyerap sinar UV, sementara mineral sunscreen bekerja dengan cara menangkis radiasi UV. Dibawah ini kami akan menjelaskan tentang chemical sunscreen dan mineral sunscreen, baca hingga habis ya.
Chemical Sunscreen
Chemical sunscreen merupakan produk tabir surya yang menggunakan kandungan kimia didalamnya. Tabir surya tersebut bekerja dengan cara mengubah sinar UV menjadi panas lalu melepaskannya. Sunscreen kimia umumnya bekerja dengan baik pada dibawah riasan dan tidak meninggalkan white cast seperti produk mineral sunscreen.
Sebagian orang lebih nyaman menggunakan produk sunscreen berbahan dasar kimia. Beberapa waktu yang lalu, produk sunscreen berbasis kimia mendapat kecaman karena ia bekerja dengan cara diserap oleh kulit. Bahkan, FDA sendiri meminta produsen untuk menghadirkan data tambahan untuk keamanan bahan-bahan yang digunakan. Mereka juga ingin menentukan berapa banyak bahan kimia yang akan diserap dan efek apa yang terjadi pada tubuh manusia.
Tau ga, beberapa bahan kimia yang dimasukkan didalam sunscreen memiliki efek tidak baik untuk lingkungan. Tabir surya berbasis kimia menggunakan kandungan seperti oxybenzone dan octinoxate yang tidak ramah untuk terumbu karang sehingga tumbuhan laut tersebut akan rusak. Maka dari itu, terdapat alternatif lainnya yang aman untuk digunakan yakni mineral sunscreen.
Mineral Sunscreen
Mineral sunscreen adalah produk yang aman untuk digunakan bagi kulit yang sensitif, bahkan anak yang masih muda pun dapat menggunakan produk mineral sunscreen dengan zinc oxide dan titanium dioxide. Kandungan zinc oxide dapat memberikan perlindungan dari sinar UVA dan UVB. Sedangkan untuk titanium dioxide, tidak mampu memproteksi dengan baik untuk melawan sinar gelombang panjang UV, tetapi dapat memproteksi untuk melawan sinar gelombang pendek UVA/UVB.
Sehingga produk dengan kedua kandungan tersebut sangat sempurna untuk melindungi kulit dengan maksimal. Ada banyak sekali produk mineral sunscreen yang terbaik di pasaran. Selain nama mineral sunscreen, Anda juga akan mengenal produk tabir surya tersebut dengan nama physical sunscreen. Mineral sunscreen sangat baik dalam membelokkan sinar UV, ia tidak diserap oleh kulit melainkan langsung dipantulkan.
Tabir surya bebahan kimia memiliki waktu kerja yang lebih lama sekitar 15 hingga 20 menit baru dapat bekerja maksimal untuk menghalau sinar UV. Sedangkan produk mineral sunscreen tidak menbutuhkan waktu lama, bahkan setelah diaplikasikan ia sudah bisa memberikan hasil terbaik.
Produk sunscreen berbahan aktif mineral tidak akan menyumbat pori-pori dan cendrung tidak membuat iritasi. Perlu untuk diingat juga, produk tabir surya mineral juga ada kekurangan yakni pada beberapa produk sering meninggalkan white cast. Tetapi, hal tersebut mungkin saja dikarena beberapa faktor misalnya karena formula yang terlalu berat atau munking pengaplikasian riasan diatas sunscreen yang kurang baik atau tidak cocok.
Terlepas dari itu, Anda bisa bebas memilih produk mana yang Anda sukai dan sesuai dengan jenis kulit Anda. Sudah banyak produk sunscreen Korea yang terbaik untuk berbagai jenis kulit. Menggunakan tabir surya sangat penting untuk melindungi kulit dari bahaya sinar UV, pastikan mengaplikasikan sunscreen secara rutin sebelum bepergian keluar rumah.
American Academy of Dermatology Association (AAD) menyarankan untuk menggunakan sunscreen dengan ketentuan broad spectrum protection, mininal SPF 30 atau yang lebih tinggi, dan sudah tahan air.
Sinar UVA vs UVB
Mungkin kita sudah sering mendengar nama UVA dan UVB baik dari iklan ataupun kemasan produk perawatan kulit. Matahari sendiri memiliki 3 sinar yakni UVA, UVB, dan UVC. Untuk UVC, ia tidak dapat menembus atmosfer sehingga tidak menjadi hal perlu ditakutkan. Berbeda dengan dua saudaranya yakni UVA dan UVB, kedua sinar tersebut dapat menimbulkan masalah kulit seperti merusak DNA sel kulit dan paling mengerikan yakni kanker.
Sinar UVA
UVA merupakan sinar ultraviolet A yang memiliki panjang gelombang terpanjang dan mampu mencapai dermis kulit sehingga sinar ini dapat mempercepat proses tanda-tanda penuaan serta mengurangi elastisitas kulit. Tanda-tanda penuaan yang umum terjadi seperti kerutan, garis halus, bintik hitam, hiperpigmentasi, dan perubahan warna kulit.
Jika terlalu sering terkena sinar UVA, resiko terkena kanker kulit bisa mengintai Anda.
Sinar UVB
Sinar UVA dapat menyentuh lapisan epidermis kulit atau lapisan terluar kulit. Ia biasanya akan menyebabkan kulit terasa terbakar dan beresiko juga untuk terkena kanker kulit. Perlu untuk menggunakan produk sunscreen dengan SPF (Sun Protection Factor) minimal 30 atau lebih tinggi. SPF adalah salah satu indikator yang menunjukkan berapa lama sunscreen dapat melindungi kulit Anda dari sinar ultraviolet tersebut.
Asa Usul Label PA+++
Anda mungkin akan sering melihat produk sunscreen yang menggunakan label PA+++. Berbagai produk tabir surya menggunakan indikator seperti itu, jadi darimana PA itu berasal?
Sistem label PA sendiri didirikan di Jepang, dan tujuannya untuk memberi tahu pengguna tentang tingkat dari perlindungan yang dapat dilakukan oleh produk tabir surya terhadap sinar UVA.
Sistem rating PA sendiri mengadaptasi dari metode Persistent Pigment Darkening (PPD). Tes tersebut digunakan untuk menguji dampak dari UVA sehingga dapat menyebabkan kulit menjadi menggelap dan kecoklatan. Metode PPD sendiri diuji pada berbagai orang yang semuanya terpapar dengan sinar UVA.
Setiap subjek yang terpapar sinar UVA dianalisis berapa lama waktu yang diperlukan untuk sinar UVA dapat membuat kulit mereka menjadi cokelat. Dan, para peneliti pun membandingkan hasil yang didapatkan dari mereka yang terlindungi dan tidak terlindungi.
Tetapi, penggunaan peringkat PPD tidak ada sistem standar yang dapat mengevaluasi skor dari PPD. Menggunakan PPD tidak dapat menunjukkan jumlah pasti dari perlindungan UVA yang disediakan oleh produk. Sebagai gantinya, tes tersebut diubah menjadi sistem penilaian berdasarkan negara dan wilayah.
Perlu Anda ketahui hanya lima negara yang menggunakan pengujian terhadap UVA. Dan negara-negara tersebut adalah Jepang, Inggris, Amerika, Jerman, dan Australia. Untuk Jepang, mereka mengelompokkan hasil PPD dan lebih disederhanakan dengan menggunakan ukuran PA.
Dibawah ini kami akan menampilkan pada Anda, nilai konversi dari PPD yang digunakan dan dirubah menjadi PA.
PA+: Produk memiliki PPD mulai dari 2 hingga 4
PA++: Produk dengan PPD mulai dari 4 hingga 8
PA+++: Produk dengan PPD mulai dari 8 hingga 16
PA++++: Produk dengan PPD 16 atau yang lebih tinggi
Kami akan berikan gambaran kepada Anda, jika produk sunscreen Anda memiliki label PA+ maka ia dapat memberikan perlindungan terhadap sinar UVA. Jika berlabel PA++ dapat memberikan perlindungan sedang, PA+++ untuk perlindungan terbaik, dan PA++++ adalah produk dengan perlindungan yang maksimal. Grade tersebut jarang untuk ditemukan, tetapi sebagian produk sunscreen sudah menggunakan label PA++++.
Apa itu Broad Spectrum?
Beberapa produk sunscreen yang beredar di pasaran, terdapat label broad spectrum. Apakah Anda sudah tau fungsi dari broad spectrum tersebut? Ia adalah produk yang dapat menawarkan perlindungan terbaik untuk kulit dari bahaya sinar UVA dan UVB.
Di Amerika Serikat, produk tabir surya dan kosmetik yang berlabel broad spectrumlah yang mampu memberikan perlindungan pada kedua sinar tersebut. Maka dari itu, pertimbangkan untuk menggunakan produk sunscreen dengan label broad spectrum.
Apa Yang Harus Diketahui Dalam Memilih Tabir Surya?
Jika Anda sudah membaca dari atas, sudah pasti Anda akan mendapatkan gambaran bagaimana cara memilih produk sunscreen yang terbaik walau itu mineral sunscreen atau chemical sunscreen. Dibawah ini kami telah merangkum beberapa saran untuk Anda dalam memilih produk yang tepat.
Periksa SPF
SPF merupakan faktor yang menunjukkan seberapa baik produk sunscreen dapat memproteksi kulit dari sinar UVB. Jika Anda memiliki aktivitas diluar ruangan dan terkena sengatan matahari dalam 10 menit, menggunakan sunscreen dengan SPF 15 bisa membantu Anda untuk melindungi selama 150 menit.
Tetapi kembali lagi, dalam penggunaan sunscreen disarankan untuk menggunakan minimal SPF 30. Jadi, semakin tinggi tingkat SPF maka semakin baik dalam menangkal sinar UVB.
Cari Pelindung Terhadap UVA
Diatas kami telah menyinggung tentang SPF, ia hanya dapat melindungi kulit dari sinar UVB. Padahal kita ketahui matahari membawa sinar UVA juga. Pastikan untuk memilih produk dengan label broad spectrum atau multi-spectrum, ia sangat baik untuk menangkal resiko yang muncul karena paparan sinar UVA.
Water Resistance
Untuk Anda yang hobi berenang, menggunakan produk sunscreen yang sudah mendukung water resistance atau tahan air adalah pilihan yang tepat. Banyak sekali produk mineral sunscreen yang menawarkan fitur terbaik seperti water resistance sehingga dapat melindungi kulit saat Anda berenang dibawah sinar matahari.
Walaupun judulnya water resistance, produk tersebut tidaklah tahan air. Tetapi produk water resistance dapat melindungi lebih lama kulit saat Anda berenang, dan fitur itu tidak bisa didapatkan dari sunscreen biasa.
Aplikasikan Kembali Secara Teratur
Menggunakan produk sunscreen di pagi hari bukan berarti dapat melindungi kulit sepanjang hari. Disarankan untuk mengaplikasikan ulang sunscreen setelah Anda berenang atau berkeringat.
Mineral Sunscreen Korea Yang Terbaik
Mungkin Anda sudah mengenal dengan baik tentang bagaimana menemukan produk mineral sunscreen yang terbaik untuk Anda gunakan. Kami telah merangkum produk sunscreen yang terbaik berbahan mineral dari Korea. Lihat daftar produknya dibawah ini.
1. Benton Mineral Sun Stick SPF 50+/PA++++
Produk mineral sunscreen pertama dari Korea yang terbaik adalah Benton Mineral Sun Stick. Ini adalah produk sunscreen yang datang dengan kemasan stick, ia sangat mudah untuk dibawa kemanapun bepergian. Mineral sunscreen tersebut dapat memproteksi kulit dari refleksi sinar UV. Memberikan hasil akhir kulit yang lebih lembut dan halus, dan tidak perlu khawatir untuk iritasi.
Hanya dengan satu sentuhan, sunscreen tersebut dapat membantu lapisan pelindung kulit berupa film. Produk ini diklaim 100% mineral sunscreen yang cocok untuk seluruh keluarga. Sunscreen tersebut dapat dengan SPF 50+ dan berlabel PA++++, sayangnya tidak terdapat label broad spectrum dikemasannya.
Benton Mineral Sun Stick tidak membuat white cas dan tidak terasa lengket setelah diaplikasikan. PA++++ dapat memproteksi kulit lebih baik dari sinar UVA hingga 16 waktu lebih tinggi jika dibandingkan dengan PA+. Sunscreen Benton Mineral Sun Stick dapat digunakan untuk kulit sensitif. Untuk kandungan mineral sendiri, sunscreen tersebut menggunakan titanium dioxide.
Terdapat 3 Hyaluronic Acid, kandungan tersebut sangat baik untuk mengunci kelembaban dan mempertahankannya sehingga kulit akan terhidrasi dengan baik. Selain itu, terdapat Tocopherol yaitu vitamin E yang didapatkan dari biji bunga matahari yang dapat melindungi kulit dari bahaya radikal bebas dan dapat mengontrol keseimbangan kulit.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Shopee | Rp. 203.500 | 15 gram |
Tokopedia | Rp. 279.000 | 15 gram |
2. Cell Fusion C Laser Sunscreen 100 SPF 50+/PA+++
Mineral sunscreen yang mengandung zinc oxide dan titanium dioxide ini cocok digunakan untuk pelindung wajah anti-aging serta ringan di kulit. Tabir surya tersebut dapat melindungi kulit dari bahaya sinar UVA dan UVB yang dapat memicu tanda-tanda penuaan. Hal unik dari sunscreen Cell Fusion C adalah formulanya yang mencakup peptida, ceramide, dan kolagen yang membantu proses regenerasi kulit.
Penggunaan yang teratur akan membuat kulit menjadi lebih sehat dan terjaga kekencangannya. Ekstrak lavender pada mineral sunscreen ini memberikan aroma terbaik bagi penggunanya. Aroma ringan dan menyegarkan serta bahan-bahan yang digunakan sudah EWG Green Grade. Maka dari itu, mineral sunscreen yang mengandung zinc oxide dan titanium dioxide tersebut adalah pilihan yang bagus untuk semua jenis kulit.
Sunscreen tersebut bebas dari kandungan pengharum dan pewarna buatan, paraben, sulfat, serta alkohol. Untuk perlidungan terhadap matahari, produk ini sudah mendukung SPF 50+ dengan PA+++.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Shopee | Rp. 50.000 | 10 ml |
Tokopedia | Rp. 50.000 | 10 ml |
3. Thank You Farmer Safe Sun Fluid AGE 0880 SPF 50/PA+++
Thank You Farmer Safe Sun Fluid AGE 0880 merupakan produk tabir surya yang menggunakan bahan aktif seperti titanium dioxide, Niacinamide, Adenosin, dan ekstrak Centella Asiatica. Mineral sunscreen ini menggunakan bahan terbaik dan aman untuk kehidupan terumbu karang, kandungan 7.99% titanium dioxide dapat memberikan perlindungan terhadap bahaya sinar UVA dan UVB.
Terdapat kandungan Niacinamide didalamnya yang bekerja dengan baik untuk membantu mencerahkan kulit dan sebagai anti aging. Centella Asiatica sendiri sudah banyak ditemukan pada produk skincare, ia sangat bermanfaat untuk menenangkan kulit dan mengembalikan perlindungan alami kulit atau dikenal dengan skin barrier.
Tabir surya ini didukung dengan SPF 50+ dengan PA+++. Bekerja dengan baik pada kulit sensitif dan mudah teriritasi, ia memberikan hasil akhir yang tidak berminyak dan memberikan efek pendingin pada kulit setelah diaplikasikan. Terdapat ekstrak botani lainnya seperti ekstak bunga cypress untuk melembabkan, ekstrak bunga matricaria untuk menenangkan, dan ekstrak daffodil laut untuk membantu mencerahkan.
Semua bahan tersebut sangat baik untuk kulit dan memberikan hasil akhir yang bercahaya serta tidak berminyak. Produk mineral sunscreen ini diklaim dapat digunakan oleh semua usia, dengan kandungan titanium dioxide yang tinggi memungkinkan tabir surya tersebut meninggalkan white cast. Formulanya sendiri aman untuk orang hamil, bebas dari kandungan paraben, sulfat, pewarna dan pengharum buatan, alkohol, minyak mineral, dll.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Tokopedia | Rp. 457.000 | 100 ml |
4. Suntique I’m Pure Cica Suncream SPF 50/PA+++
Physical sunscreen atau mineral sunscreen ini dikemas dengan kandungan titanium dioxide dan zinc oxide. Banyak yang mengatakan produk dengan kandungan mineral sulit untuk dibaurkan, tetapi produk ini cukup menonjol dengan teksturnya yang ringan dan mudah untuk meresap. Sunscreen tersebut tidak meninggalkan rasa lengket dan tidak berminyak.
Sunscreen ini sudah mendukung perlindungan broad spectrum dengan SPF 50 PA+++. Formula didalamnya sudah EWG Green, terdapat tambahan kandunga yang tidak kalah penting yakni Centella Asiatica yang dapat menenangkan dan mengembalikan skin barrier. Bahan lainnya yang baik adalah Galactomyces Ferment Filtrate yaitu ragi padat nutrisi yang dapat menghadirkan kelembaban dan melindungi kulit dari dampak lingkungan.
Suntique I’m Pure Cica Suncream memberikan hasil akhir matte di kulit, tidak meninggalkan aroma yang mengganggu.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Jd.Id | Rp. 27.000 | 2 ml |
Shopee | Rp. 27.000 | 2 ml |
Tokopedia | Rp. 26.000 | 2 ml |
5. Papa Recipe Honey Moist Sun Essence SPF 50+/PA+++
Produk ini adalah pengembangan dari sunscreen sebelumnya. Sun Essence tersebut menggunakan formula kombinasi yang ringan dan mudah untuk meresap kedalam kulit, produk mineral sunscreen ini mengandung formula kimia sehingga untuk mereka yang tidak ingin ada kandungan kimia didalamnya bisa skip produk ini.
Kombinasi bahan kimia dan mineral dapat meluncur dengan mudah dan tidak meninggalkan lapisan berminyak serta white cast setelah Anda gunakan. Terdapat kandungan madu, propolis, dan ekstrak royal jelly memberikan nutrisi pada kulit. Untuk melindungi kulit, terdapat dukungan SPF50+ PA+++ dengan broad spectrum.
Dalam produk ini pun terdapat Violet Flower Complex dan Red Flower Complex untuk memperbaiki kesehatan skin barrier Anda sekaligus memberikan kelembaban dan menenangkan kulit yang sedang teriritasi. Formula yang digunakan pada produk mineral sunscreen tersebut menghadirkan hasil terbaik untuk melindungi semua jenis kulit.
Bebas ari kandungan pewangi buatan, pewarna sintetis, paraben, sulfat, dan minyak mineral. Produk tersebut pun bebas dari kekejaman.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Shopee | Rp. 150.000 | 50 ml |
Tokopedia | Rp. 150.000 | 50 ml |
6. Etude House Sunprise Mild Airy Finish Sun Milk SPF 50+/PA+++
Etude House Sunprise Mild Airy Finish Sun Milk adalah mineral sunscreen 100% yang memiliki manfaat untuk kulit. Salah satu mineral sunscreen yang terbaik ini dikemas dengan zinc oxide dan titanium dioxide, terdapat perlindungan SPF 50+ PA+++. Sunscreen tersebut dapat membantu mengendalikan produksi minyak dan membantu mencerahkan kulit.
Perlindungan terhadap sinar UVA bisa Anda dapatkan karena sunscreen ini sudah mendukung peringkat PA+++. Mineral sunscreen tersebut ideal untuk digunakan pada mereka pemiliki kulit kombinasi hingga berminyak. Tabir surya ini ringan dan mudah untuk menyerap ke kulit serta tidak membuat white cast. Formula matte yang ringan ini ideal untuk digunakan pada kulit berjerawat.
Terdapat ekstrak Centella Asiatica didalamnya yang memiliki sifat untuk menyembuhkan dan menenangkan kulit. Ekstrak tersebut dapat mengembalikan skin barrier atau pertahanan alami kulit. Ekstrak Portulaca Oleracea yang didapatkan dari tumbuhan digunakan sebagai pengobatan tradisional khas Korea karena kaya akan asam lemak omega-3, vitamin, dan mineral.
Aloe vera juice juga dimasukkan didalam kandungannya untuk menenangkan dan memberikan kelembaban pada kulit. Dan masih banyak lagi kandungan botani lainnya yang dimasukkan didalam kandungannya. Produk ini bebas dari kandungan paraben, sulfat, dan kekejaman. Sayangnya, terdapat kandungan alkohol dan silikon didalamnya.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Bukalapak | Rp. 105.500 | 50 ml |
Jd.Id | Rp. 125.900 | 50 ml |
Lazada | Rp. 139.900 | 50 ml |
Shopee | Rp. 105.500 | 50 ml |
Tokopedia | Rp. 105.500 | 50 ml |
7. Make Prem UV UV defense Me Blue Sun Cream SPF 50+/PA++++
Sunscreen berbahan mineral ini memberikan proteksi terbaik pada kulit. Dibekali dengan dua kandungan mineral yakni zinc oxide dan titanium dioxide. Produk tabir surya tersebut dapat memproteksi kulit dari sinar UVA dan UVB dengan dukungan SPF 50+ PA++++. Diformulasikan menggunakan ekstrak Lotus, Birch Sap, dan Centella Asiatica.
Birch sap dapat membantu untuk melindungi kulit dan memberikan efek hidrasi pada permukaan kulit. Sunscreen tersebut tidak lengket di kulit dan tidak menyumbat pori-pori, setelah diaplikasikan tidak meninggalkan white cast. Produk mineral sunscreen yang mengandung zinc oxide dan titanium dioxide tersebut bebas dari kandungan pengharum buatan, pewarna, dan paraben.
Terdapat kandungan ekstrak Centella Asiatica yang dapat menenangkan kulit yang bermasalah dan mengembalikan skin barrier yaitu penghalang alami kulit. Selain itu, sunscreen ini memiliki kandungan Sodium Hyaluronate yang dapat memberikan kelembaban pada kulit yang kering.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Lazada | Rp. 359.920 | 50 ml |
Shopee | Rp. 245.000 | 70 ml |
Sociolla | Rp. 245.000 | 70 ml |
Tokopedia | Rp. 245.000 | 70 ml |
8. Labno Cicaloe Relief Sun Milk SPF 50+/PA++++
Labno Cicaloe Relief Sun Milk adalah produk mineral sunscreen yang dapat melindungi kulit, dikemas dengan kandungan titanium dioxide. Mineral sunscreen dari Korea yang terbaik ini dikemas dengan perlindungan terhadap UVA yang tinggi yakni PA++++.
Tabir surya tersebut diisi dengan bahan-bahan yang bernutrisi dan dapat menenangkan kulit, ideal untuk digunakan pada kulit sensitif. Bekerja dengan baik dibawah riasan, tidak meninggalkan white cast setelah digunakan. Selain itu, tabir surya tersebut tidak mengeringkan kulit.
Madecassoside adalah senyawa yang ditemukan pada ekstrak Centella Asiatica, ia memiliki kandungan dengan manfaat antioksidan. Centella Asiatica adalah kandungan yang dapat mengembalikan kekuatan alami kulit dan menenangkan kulit yang teriritasi. Ekstrak dari Teh Hijau yang kaya akan kandungan antioksidan dapat melindungi kulit dari radikal bebas dan sebagai anti-inflamasi.
Terdapat kandungan jus daun lidah buaya ia dapat menenangkan dan melembutkan kulit, terdapat sifat anti-inflmasi sehingga dapat menyembuhkan luka. Ekstrak Houttuynia Cordota memiliki manfaat untuk menenangkan kulit yang iritasi dan juga memiliki sifat anti bakteri.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Tokopedia | Rp. 748.000 | 50 ml |
9. Dr. G Green Mild Up Sun SPF 50+/PA++++
Dr. G Green Mild Up Sun merupakan produk mineral sunscreen Hypoallergenic yang dapat melindungi kulit dengan maksimal, terdapat kandungan 100% zinc oxide. Formula yang ada didalam produk tabir surya ini tidak lengket dan ringan di kulit, sangat baik dalam menangkal efek buruk dari sinar UV dan sinar biru.
Bahan didalamn produk sunscreen tersebut sangat ideal untuk mereka dengan kulit sensitif. Mineral sunscreen Korea terbaik ini menawarkan perlindungan terhadap kulit dengan peringat PA++++. Sun cream mineral ini ringan dan sangat melembabkan bagi kulit. Terdapat kandungan ekstrak Centella Asiatica untuk mengembalikan kekuatan alami kulit atau skin barrier.
Ekstrak Houttuynia Cordota dimasukkan kedalam kandungan sunscreen ini, ekstrak tumbuhan tersebut digunakan dalam pengobatan Cina yang kaya akan kandungan Flavonoid Polifenol. Ia memiliki manfaat untuk anti-inflamasi, antioksidan, dan anti bakteri. Terdapat kandungan Ceramide didalam mineral sunscreen Korea tersebut yang dapat mempertahankan kelembaban kulit.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Bukalapak | Rp. 325.000 | 50 ml |
Shopee | Rp. 199.000 | 20 ml |
Tokopedia | Rp. 149.000 | 20 ml |
10. Cocokind Daily SPF Sunscreen
Sunscreen ini ringan di kulit dan berbasis mineral, mengandung zinc oxide, fitoplankton biru, dan mikroalga yang baik untuk memberikan perlindungan pada kulit dari dampak sinar UVA dan UVB. Formulanya sendiri dapat membantu dalam mencegah tanda-tanda penuaan seperti garis halus, kerutan, dan masalah hiperpigmentasi.
Produk tabir surya ini pun dapat mengurangi resiko kulit terbakar yang tampak. Terbuat dari kemasan yang dapat didaur ulang, bahan tersebut didapatkan dari tebu. Bahan yang digunakan aman untuk terumbu karang dan bebas dari kekejaman. Diformulasikan tanpa kandungan pengharum dan pewarna buatan, paraben, sulfat, alkohol, silikon, dan minyak mineral.
MARKETPLACE | HARGA | KEMASAN |
---|---|---|
Sokoglam | $24.99 | 48 gram |
Kesimpulan
Demikianlah informasi yang bisa kami bagikan kepada Anda terkait produk sunscreen mineral Korea yang terbaik. Produk yang kami rekomendasikan bisa didapatkan pada beberapa toko online. Jika Anda baru menggunakan produk sunscreen, kami sarankan untuk melakukan uji tempel terlebih dahulu untuk memastikan kulit Anda beraksi negatif atau tidak terhadap kandungan didalam produk.
Harga yang kami tampilkan diatas bisa saja berbeda-beda untuk setiap daerah dan toko yang menjualnya. Bagikan artikel ini untuk membantu lainnya dalam mendapatkan produk mineral sunscreen dari Korea yang terbaik. Kamsahamnida!!